PENERAPAN MARKETING MIX PADA STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN KAIN BATIK BESUREK DALAM MEMPERTAHANKAN EKSISTENSI KAIN BESUREK

(Studi pada Swarnabumei, Galeri Kain Batik Besurek diKota Bengkulu )

Penulis

  • Gigin Pasan Dani
  • sridwi Universitas Muhammadiyah Bengkulu

DOI:

https://doi.org/10.36085/jsikom.v3i2.4130

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Strategi Komunikasi Pemasaran galeri
batik besurek Swarnabumei. Jenis penelitian adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan
kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan terdiri dari metode wawancara, metode
observasi, dan metode dokumen. Analisis data yang digunakan teridiri dari reduksi data,
penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa galeri batik
besurek Swarnabumei dalam memperkenalkan dan mempertahankan eksistensi produknya
kepada masyarakat menggunakan strategi komunikasi pemasaran terpadu yang bertujuan untuk
meningkatkan penjualan perusahaan. Adapun strategi komunikasi pemasaran yang digunakan
yaitu periklanan melalui media cetak, media elektronik, dan media internet. Kegiatan penjualan
personal dilakukan oleh pemilik dan karyawan galeri batik besurek Swarnabumei. Promosi
penjualan yang dilakukan yaitu dengan memberikan, diskon dan mengikuti kegiatan yang
diadakan pemerintah daerah ataupun event nasional. Hubungan yang baik juga dijalin oleh
galeri batik besurek Swarnabumei, baik dengan masyarakat maupun konsumen dengan tujuan
untuk mendapatkan citra baik dari masyarakat. Selain itu, produsen juga memasarkan
produknya secara langsung kepada masyarakat tanpa melalui distributor atau perantara.
Pemasaran via internet juga dilakukan oleh galeri batik besurek Swarnabumei yakni melalui
instagram, dan facebook.


Kata Kunci : Strategi ,Komunikasi Pemasaran,Eksistensi,Batik Besurek

Diterbitkan

20-10-2022

Cara Mengutip

Dani, G. P., & Fajarini, S. D. (2022). PENERAPAN MARKETING MIX PADA STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN KAIN BATIK BESUREK DALAM MEMPERTAHANKAN EKSISTENSI KAIN BESUREK: (Studi pada Swarnabumei, Galeri Kain Batik Besurek diKota Bengkulu ). Jurnal Sarjana Ilmu Komunikasi (J-SIKOM), 3(2), 43–57. https://doi.org/10.36085/jsikom.v3i2.4130
Abstrak viewed = 124 times