PELATIHAN MANAJEMEN KEUANGAN KELUARGA DALAM RANGKA MENINGKATKAN RESILIENSI DAN KOMPETENSI KELUARGA NELAYAN DI KELURAHAN MALABERO KOTA BENGKULU

Authors

  • Fitri Santi Universitas Bengkulu
  • Dewi Rahmayanti Universitas Bengkulu
  • Sri Adji Prabawa Universitas Bengkulu

DOI:

https://doi.org/10.36085/jpmbr.v5i3.4590

Abstract

Perencanaan dan manajemen keuangan keluarga bagi individu sangat penting untuk dilakukan, tidak terkecuali bagi masyarakat nelayan Malabero. Mereka Sebagian besar mengandalkan kehidupan mereka dari hasil alam di perairan Pantai sepanjang pesisir barat Kota Bengkulu. Tantangan yang cukup besar dalam mengelola keuangan keluarga, terutama ketika hanya mengandalkan pendapatan dari hasil tangkapan ikan. Pendapatan yang tidak pasti, variabilitasnya sangat tinggi, terkadang hasil tangkapan melimpah untuk beberapa bulan dan kemudian dua tahun lebih setelahnya mungkin hasil tangkapan sangat sedikit. Ada juga faktor yang memengaruhi tingkat kesejahteraan individu (keluarga). Di antara factor tersebut adalah perilaku keuangan, lingkungan social ekonomi, factor-faktor psikologi, pengetahuan, keterampilan serta pengalaman. Kegiatan pengabdian yang akan dilakukan ini adalah peningkatan kemampuan pengelolaan keuangan keluarga melalui pelatihan manajemen keuangan keluarga untuk masyarakat nelayan Malabero, di Kelurahan Malabero Kecamatan Teluk Segara Kota Bengkulu. Oleh karena itu pada pelatihan ini Peserta pelatihan akan mendapatkan test awal (pre test) dan tes akhir (post test) terkait materi yang disampaikan oleh fasilitator atau narasumber pelatihan. Kegiatan pengabdian ini dilakukan melalui metode ceramah, curah pendapat (brainstorming) dan demontrasi untuk meningkatkan kemampuan masyarakat di dalam melakukan perencanaan, memanfaatkan informasi teknologi, menilai kondisi keuangan dan bagaimana mensikapinya dalam mengelola keuangan keluarga. Dari hasil obsevasi dan evaluasi menyatakan bahwa kegiatan pengabdian pada masyarakat melalui Pelatihan Manajemen Keuangan Keluarga telah meningkatkan Resiliensi dan Kompetensi bagi anggota Keluarga Nelayan di Kelurahan Malabero Kota Bengkulu. Berdasarkan kegiatan yang telah dilakukan disarankan agar dalam kegiatan ini terus dilaksanakan dan dikembangkan lagi, sehingga memberikan manfaat yang lebih luas pada orang lain.

Kata Kunci: Manajemen Keuangan, Resiliensi, Kompetensi

References

Ayudia, R. R., & Marini, M. (2021). Pengelolaan Keuangan Rumah Tanggan Melalui Pembukuan Sederhana. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA), 1(1), 103–109. https://doi.org/10.36085/jimakukerta.v1i1.2480

Chandra, M. J. A., Dewi, C., Soleh, A., Prima, R., & Windoro, D. (2021). BENGKULU TENGAH. 4(3), 709–718.

Charolina, O., Faridah, F., Supawanhar, S., & Romdana, R. (2020). Upaya Peningkatan Perekonomian Keluarga Melalui Implementasi Kampung Tematik Di Kelurahan Padang Nangka Kecamatan Singaran Pati Kota Bengkulu. Jurnal Pengabdian Masyarakat Bumi Raflesia, 3(2), 385–392. https://doi.org/10.36085/jpmbr.v3i2.949

Junaidi, A., Wahyu, Y., & Situasi, A. (2020). Pemberdayaan Kelompok Wanita Melalui Penyuluhan Koperasi Wanita Di Desa Kelilik. Jurnal UMB, 3(2), 351–359.

Kempson, E., Finney, A., & Poppe, C. (2017). Financial Well-Being A Conceptual Model and Preliminary Analysis. 3.

Paidi Paidi, Yusmaniarti,Y., D. W. (2017). Membuat Laporan Keuangan Menggunakan MYOB Versi 19.6 (S. Empat (ed.); Edisi 1). Salemba Empat Jakarta.

Setiorini, H., Yusmaniarti, Y., & Marini, M. (2020). Pendampingan Penyusunan Laporan Keuangan Pada Sekolah Langit Biru. Jurnal Pengabdian Masyarakat Bumi Raflesia, 3(3), 393–398. https://doi.org/10.36085/jpmbr.v3i3.1021

Statistik, B. pusat. (n.d.). indikator perumahan (p. 1).

Yusmaniarti, Y., & Ekowati, S. (2019). Laporan Keuangan Koperasi Berbasis Media Excel For Accounting (EFA). Jurnal Pengabdian Masyarakat Bumi Raflesia, 2(1). https://doi.org/10.36085/jpmbr.v2i1.294

Published

2022-12-30
Abstract viewed = 70 times