COVID-19 DAN UPAYA PENCEGAHAN PENYEBARAN DI RT 15 RW 03 KELURAHAN RAWA MAKMUR PERMAI KECAMATAN MUARA BANGKAHULU KOTA BENGKULU

Authors

  • Ahmad Soleh Universitas Dehasen Bengkulu
  • Suwarni Suwarni Universitas Dehasen Bengkulu
  • Novia Triana Yasirudin Universitas Dehasen Bengkulu

DOI:

https://doi.org/10.36085/jpmbr.v3i2.899

Abstract

Pandemi COVID-19 yang melanda di berbagai belahan dunia termasuk Indonesia, menuntut perhatian banyak pihak terkhusus dalam upaya penanganan dan pencegahan penyebarannya. Berbagai kebijakan dan program telah dilakukan oleh pemerintah terkait hal tersebut. Namun, perkembangan kasus virus corona yang belum menunjukkan penurunan baik secara nasional maupun di provinsi Bengkulu, menuntut peran aktif seluruh lapisan masyarakat maupun akademisi dalam upaya mencegah penyebarannya. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat dilaksanakan di RT 15 RW 03 Kelurahan Rawa Makmur Permai Kecamatan Muara Bangkahulu Kota Bengkulu. Berbagai kegiatan yang dilakukan dalam upaya mencegah penyebaran virus corona adalah melalui kegiatan edukasi COVID-19, pemberian brosur dan pemberian masker. Melalui sosialisasi dan edukasi, warga lebih memahami terkait dari pemahaman konsep, tanda atau gejala inveksi virus, tindakan pencegahan yang dilakukan jika terdapat anggota keluarga yang menunjukkan gejala Virus Corona (COVID-19). Melalui brosur yang diberikan dan dipasang di bagian rumah warga juga dianggap efektif dalam pemahaman dan aplikasi. Selanjutnya pemberian masker kain sangat bermanfaat dalam mengurangi potensi penularan virus corona.

 Kata Kunci: COVID-19, Edukasi, Pencegahan, Penyebaran

References

E. DAFTAR PUSTAKA

Baldwin, Richard., and Mauro, Beatrice Weder di. (2020). Economics in the Time of Covid-19. London. CEPR Press.

Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit. (2020). Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Coronavirus Disease (COVID-19). Jakarta. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dan GERMAS.

Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19. (2020). Peta Sebaran. https://covid19.go.id/peta-sebaran. Diakses Tanggal 9 Juli 2020.

Hidayaturrahman, Mohammad dan Purwanto, Edy. (2020). OVID-19: Public Support Against the Government's Efforts to Handle and Economic Challenges. Jurnal Inovasi Ekonomi. Vol. 05 No. 02.

https://mataram.tribunnews.com/2020/07/09/update-virus-corona-dunia-9-juli-2020-121-juta-kasus-500-ribu-meninggal-pasien-sembuh-meningkat. Diakses tanggal 9 Juli 2020.

Lupia, Tommaso., Scabini, Silvia., Pinna, Simone Mornese., and Perri, Giovanni Di. (2020). 2019 Novel Coronavirus (2019-nCoV) Outbreak: A New Challenge. Journal of Global Antimicrobial Resistance. 21(2020). 22-27.

Rothan, Hussin A., Byrareddy, Siddappa N. (2020). The Epidemiology and Pathogenesis of Coronavirus Disease (COVID-19) Outbreak. Journal of Autoimmunity.

Shereen, Muhammad Adnan., Khan, Suliman., Kazmi, Abeer., Bashir, Nadia., and Siddique, Rabeea. (2020). COVID-19 Infection: Origin, Transmission, and Characteristics of Human Coronaviruses. Jurnal of Advanced Research. 24(2020), 91-98.

Published

2020-08-30
Abstract viewed = 2227 times