https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/issue/feed Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) 2024-02-01T14:54:21+00:00 Pahrizal, M.Kom pahrizaldocik@umb.ac.id Open Journal Systems <p> Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan jurnal yang dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat dan diterbitkan oleh Universitas Muhammadiyah Bengkulu, jurnal ini akan diterbitkan 3 kali setahun dengan rentang waktu Januari-April, Mei-Agustus dan September-Desember. Jurnal diterbitkan pertama Bulan November tahun 2021. Jurnal Ini memuat artikel-artikel mahasiswa tentang pengabdian pada masyarakat yang merupakan luaran dari KKN maupun pengabdian Dosen selaku Dosen pembimbing Lapangan yang mencakup semua bidang keilmuan.</p> https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6032 SOSIALISASI BAHAYA NARKOBA DI LINGKUNGAN REMAJA DAN PELAJAR DI SD N 04 BALIMBIANG 2024-01-02T05:14:37+00:00 Rahmalia Rahmalia rahmalia0719@gmail.com Pahrizal Pahrizal pahrizaldocik@umb.ac.id Anisya Sonita rahmalia0719@gmail.com Dwita Deslianti rahmalia0719@gmail.com Mukhlizar Mukhlizar rahmalia0719@gmail.com MISWANTI YULI miswantiyuli@umb.ac.id <p>Pada masa ini narkoba menjadi hal buruk bagi masyarakat dan pemerintah menjadi sesuatu hal yang membahayakan. Penyalaghunaan dan peredaranya narkotika dan bahan lainnya. Menurut Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), sebagian besar anak di bawah umur, khususnya 82,4 persen, teridentifikasi sebagai pengguna, sementara 47,1 persen terlibat dalam kegiatan distribusi, dan 31,4 persen terlibat sebagai kurir. Fenomena di atas diharapkan dapat memberikan dampak yang signifikan terhadap masa depan bangsa dan negara. Prevalensi penggunaan narkoba di kalangan generasi muda sebagian disebabkan oleh perilaku remaja tertentu yang jelas-jelas mengabaikan nilai-nilai sosial, konvensi, dan hukum. Maka pembinaan dan penyuluhan hokum dapat menjadi salah satu cara untuk meminimalisir penyalahgunaan narkoba tersebit. Metode yang digunakan yakni penyuluhan langsung tatap kepada para peserta yang yakni siswa kelas 6 SDN 04 Nagari Balimbang. Hasil yang diharapkan yakni terbentuknya sikap kesadaran dan pengetahuan peserta tentang pencegahan penyalahgunaan narkoba. Berdasarkan Kegiatan yang dilakukan telah didapati pihak positif dari pihak sekolah maupun disiswa itu sendiri.</p> <p> </p> 2023-12-01T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6033 PEMBENTUKAN KARAKTER CINTA TANAH AIR SISWA SD NEGERI 18 BENGKULU SELATAN 2024-01-02T05:27:51+00:00 Tiara Amelia tiramala@gmail.com Zulyan Zulyan tiramala@gmail.com Agung Suhadi agungsuhadi@umb.ac.id <p>Guru merupakan sosok idola bagi anak didik. Keberadaannya sebagai jantung pendidikan tidak bisa dipungkiri. Baik atau buruknya pendidikan tergantung pada gurunya. Dalam konteks pendidikan karakter, peran guru sangat penting sebagai sosok yang diidolakan, serta menjadi sumber inspirasi dan motivasi. Sikap dan perilaku guru akan sangat membekas dalam air dalam seorang siswa, sehingga karakter, ucapan-ucapan, kepribadian, guru menjadi cermin siswa. Guru dan anak didik adalah dua sosok manusia yang tidak dapat dipisahkan dari dunia pendidikan diamana ada guru disitu pasti ada siswa atau anak didik yang ingin belajar dari guru. Karena pendidikan karakter sesungguhnya mempunyai esensi yang sama dengan pendidikan moral dan pendidikan akhlak. Dengan guru yang patut untuk dijadikan teladan. Di kelas III SD Negeri 18 Bengkulu Selatan merupakan salah satu sekolah dasar swasta yang mengimplementasikan pendidikan karakter cinta tanah air dan dalam proses belajar pembelajaran yakni semangat kebangsaan. Pelaksanaan pengabdian dilaksanakan pada pada 21 Agustus 2023 hingga 29 Agustus 2023 dengan diikuti peserta siswa kelas III SD N 18 Bengkulu Selatan sebanyak 30 siswa (16 siswa laki-laki dan 14 siswa Perempuan). Kegiatan ini dilakukan dengan metode pelajaran tatap muka secara langsung kepada para siswa.</p> <p> </p> <p> </p> 2023-12-02T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6034 EDUKASI PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL YANG EFEKTIF BAGI SISWA SEKOLAH DASAR NEGERI 50 SAWAH LEBAR BARU 2024-01-02T05:47:45+00:00 Tegar Al Fathan tegar.al.fathan30122001@gmail.com Rifa’i Rifa’i tegar.al.fathan30122001@gmail.com <p>SDN 50 adalah sebuah sekolah yang terletak di Kelurahan Sawah Lebar Baru. Sekolah ini memiliki total 141 siswa laki-laki, 142 siswa perempuan, dan diisi oleh 15 guru yang berkualitas. Posisi sekolah ini dianggap strategis karena menarik banyak siswa dan memiliki staf pengajar yang kompeten.Pemanfaatan teknologi informasi saat ini memiliki dampak signifikan terhadap sektor pendidikan. Melalui observasi, penulis menyadari bahwa siswa SD Negeri No. 50 Sawah Lebar Baru masih memiliki keterbatasan dalam penggunaan media sosial yang efektif. Sebagai tindak lanjut atas hal ini, penulis melakukan pengabdian dengan memberikan pemahaman tentang penggunaan media sosial yang benar kepada siswa kelas enam (6) di SD Negeri No. 50 Sawah Lebar Baru. Materi pelatihan mencakup cara menggunakan media sosial secara positif. Pengabdian ini dilaksanakan selama tiga (3) hari, yaitu pada tanggal 4, 7, dan 8 Agustus 2023. Hasil dari kegiatan ini adalah peningkatan pengetahuan dan pemahaman siswa kelas 6 di SD Negeri 50 Sawah Lebar Baru dalam menggunakan media sosial dengan benar dan efektif.</p> <p> </p> <p> </p> 2023-12-03T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6035 PENYULUHAN DUNIA BISNIS BAGI SISWA SD N 02 PAJAR BULAN 2024-01-02T06:47:48+00:00 Jepri Ramadansah Jeprir2112@gmail.com Ayudho selviani ayudhoselviani@umb.ac.id Ahmad Sumarlan Jeprir2112@gmail.com Adi Sismanto Jeprir2112@gmail.com <p>Kewirausahaan adalah pilihan yang bagus untuk menangani berbagai masalah sosial yang ada baik masalah penganguran, kemiskinan, maupun keterbelakangan sosial lainnya. perluasan nilai-nilai kewirausahan pada anak anak di sekolah bisa dilaksanakan dengan berbagai macam metode, salah satunya ialah melalui cara pembelajaran yang nyata. kaidah yang akan dilakukan ialah cara pendampingan pembelajaran ber-orientasi bagi peserta pembelajaran (siswa siswi ), dengan pemberian materi berisi tiori. Mengenai tahapan dari pelaksaan kegiatan ini adalah memberi sepintas lalu teori tentang penjelasan dan faedah kewirausahaan serta memberikn penguraian tentang dorongan minatt dalam kewirausahaan Para siswa maupun siswi dapat memulai kegiatan usaha dalam ruanglingkup kecil. Pembelajaran ini adalah modal dasar para siswa untuk mengetahui skema kewirausahaan.</p> <p> </p> <p> </p> 2023-12-04T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6036 EDUKASI BELAJAR DENGAN MEDIA ANIMASI PADA ANAK-ANAK SDN 62 BENGKULU SELATAN 2024-01-02T06:55:52+00:00 Helpa Yolanda helpayolanda@gmail.com Masri Masri helpayolanda@gmail.com Kashardi Kashardi helpayolanda@gmail.com Winda Ramadianti helpayolanda@gmail.com <p>Edukasi belajar dengan media animasi adalah cara untuk memperkenalkan pada anak-anak arti dari belajar dengan menggunkan media animasi, dimana materi akan ditampilkan berupa gambar atau video, suara dan gerak sehingga siswa dapat lebih fokus dan aktif dalam belajar. Kegiatan ini dapat menciptakan suasana belajar yang menyenangkan, interaktif, meningkatkan minat, dan hasil belajar siswa. Sehingga terciptalah kondisi belajar yang Efektif. SD Negeri 62 ini terletak di Desa Lubuk Ladung yang merupakan salah satu SD negeri yang ada di Kecamatan Kedurang Ilir, Kabupaten Bengkulu Selatan. hasil pengabdian didapatkan siswa semakin memahami arti dari edukasi belajar dengan media animasi melalui sosialisasi yang telah kami laksanakan ini. Pemaparan Materi melalui media animasi Siswa lebih aktif, antusias dan terciptannya suasana belajar yang menyenangkan Siswa juga lebih mudah dalam memahami materi, lebih jelas melihat gambaran yang dipaparkan dalam materi, serta proses belajar dan mengajar lebih Efektif.</p> <p> </p> <p> </p> 2023-12-05T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6037 PENANAMAN NILAI MORAL SEMANGAT SEKOLAH DARI FILM “DITIMUR MATAHARI” PADA SDN 02 PENARIK KABUPATEN MUKOMUKO 2024-01-02T07:26:06+00:00 Deka Mayang Sari dekamayang97@gmail.com Rekho Adriadi dekamayang97@gmail.com <p>Pendidikan merupakan aspek penting dalam kehidupan manusia untuk menaikkan derajat dan harkat dalam kehidupan. Dengan dimulai dari pendidikan yang bersifat akademis maupun penanaman moral yang baik. Dalam hal ini penanaman moral bisa didapatkan dengan banyak metode salah satunya dengan sarana media karya seni film Film. Film yang bertemakan “Di Timur Matahari”memiliki alur cerita yang kaya akan prinsip moral. Hal ini yang menjadi daya tarik penulis untuk menanamkan nilai moral dan karakter melalui media yang diterapkan pada salah satu kelas di Sekolah Dasar Negeri 02 Penarik, Kabupaten Mukomuko. Program kerja ini bertujuan untuk memberikan gambaran secara jelas melalui audio visual yang dilihat oleh peserta didik tentang nilai moral dan semangat dalam bersekolah, sebagaimana gambaran dalam film tersebut terkait pendidikan yang terjadi di ujung wilayah Papua. Metode penyampaian ini dengan memberikan tontotan kepada peserta didik sehingga antusias dalam memperhatikan objek film yang kemudian diberikan pandangan intisari serta nilai-nilai moral yang terkandung dalam film tersebut. Hasilnya banyak peserta didik yang antusias dan dapat menyimpulkan apa yang mereka saksikan dengan indeks keaktifam didalam kelas mencapai 85% peserta didik faham akan nilai-nilai moral yang terkandung dalam penjelasan film yang menekankan pentingnya ketekunan dan semangat belajar, keagamaan, cinta damai, tanggung jawab sosial, cinta tanah air, persahabatan dan toleransi, serta pemahaman peserta bagaimana mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari..</p> <p> </p> <p> </p> 2023-12-06T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6038 PENDAMPINGAN BELAJAR MATEMATIKA SEKOLAH DASAR BERBASIS PENDEKATAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA REALISTIK DI DESA TANJUNG BUNGAI 1 KECAMATAN LEBONG 2024-01-02T07:36:11+00:00 Ego Agus Sigit agussigitego@gmal.com Adi Asmara agussigitego@gmal.com Ristontowi Ristontowi *agussigitego@gmal.com Rahmat Jumri *agussigitego@gmal.com Nyayu Masyita Ariani agussigitego@gmal.com <p>Kegiatan pendampingan belajar bagi anak-anak sekolah dasar merupakan salah satu program kerja Kuliah Kerja Nyata Universitas Muhammadiyah Bengkulu Tahun 2023. Kegiatan ini dilaksanakan di Sekolah Dasar Desa Tanjung Bungai 1, Kecamatan Lebong Tengah. Melalui Kuliah kerja Nyata, diharapkan Mahasiswa dapat memperoleh pengalaman hidup dalam bermasyarakat dan mamapu menerapkan pengetahuan akademik mereka. Mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika pada Kuliah Kerja Nyata melaksanakan program kerja wajib yaitu bimbingan belajar pada anak-anak tingkat Sekolah Dasar berbasis pendekatan pembelajaran Matematika Realistik di Desa Tanjung Bungai 1, demi meningkatkan motivasi dan minat belajar siswa terutama pada matematika. Dengan itu untuk dapat mengenalkan matematika pada tingkat Sekolah Dasar tidaklah mudah, dibutuhkan banyak metode agar anak-anak tingkat Sekolah Dasar dapat denagan mudah untuk menerima dan memahami dalam pembelajaran matematika. Salah satu metode yang bisa digunakan adalah pendampingan belajar pada anak-anak edukasi pada anak-anak tingkat Sekolah Dasar. Kegiatan ini dapat memberikan nilai positif pada proses pembelajaran pemahaman matematika pada anak-anak khusnya di Desa Tanjung Bungai 1. Hasil penelitian menunjukkan bahwah telah diperoleh 50% anak-anak Sekolah Dasar sudah menguasai materi yang pernah dipelajari sebelumnya. Pembelajaran matematika Realistik adalah suatu pendekatan yang menempatkan realitas dan pengalaman siswa sebagai titik awal proses pembelajaran.</p> <p> </p> <p> </p> 2023-12-07T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6039 SOSIALISASI MANFAAT MENABUNG SEJAK DINI DI DESA PAGAR BESI BENGKULU TENGAH 2024-01-02T07:53:09+00:00 Gery Ande Putra Geryandeputra@gmail.com Eti Arini Geryandeputra@gmail.com Muhamad Galy Njoman Ari Pribowo Geryandeputra@gmail.com <p>Anak-anak di Desa Pagar Besi perlu disosialisasikan tentang manfaat menabung semasa kecil. Disiplin keuangan sejak dini memberikan keuntungan baik bagi individu maupun kemajuan sosial ekonomi masyarakat. Dalam situasi seperti ini, perlu adanya upaya untuk mendidik anak tentang pentingnya menabung sejak dini agar dapat memberikan mereka kesadaran akan kebiasaan baik dan manfaatnya di masa depan. Berikut beberapa ide kegiatan yang dapat dimanfaatkan untuk mensosialisasikan manfaat menabung bagi anak di Desa Pagar Besi, Kecamatan Meringi Sakti, Kabupaten Bengkulu Utara: 1. Membuat Rencana Kegiatan 2. Pendekatan Partisipatif 3. Pelatihan dan Edukasi 4. Penggunaan Media Komunikasi 5. Role Model 6. Melakukan kegiatan menabung yang praktis sejak kecil 7. EvaluasiSebagai bentuk pengabdian saya dalam kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yaitu saya membantu anak-anak untuk menambah wawasannya tentang Sosialisasi Menabung Sejak Dini kepada anak-anak disekitaran lokasi desa pagar besi. Materi yang saya berikan ini yaitu meliputi 3 nilai diantaranya yaitu bagaimana cara pengolahan uang dengan baik, bagaimana hidup sederhana, dan gunanya menabung.Anak-anak di Desa Pagar Besi, perlu disosialisasikan tentang manfaat menabung semasa kecil. Dalam situasi seperti ini, perlu adanya upaya untuk mendidik anak tentang pentingnya menabung sejak dini agar dapat memberikan mereka kesadaran akan kebiasaan baik dan manfaatnya di masa depan.</p> <p> </p> <p> </p> 2023-12-08T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6040 SOSIALISASI BUDIDAYA TANAMAN OBAT DI HALAMAN RUMAH 2024-01-02T07:59:38+00:00 Vantho Yudistira vanthoyudiistira@gmail.com Kirman Kirman kirman@umb.ac.id <p>Seiring dengan perkembangan zaman, masyarakat pada umumnya lebih memilih mengkonsusmsi obat dokter yang mengandung bahan kimia dibandingkan dengan obat tradisional. Hal ini dikarenakan masyarakat beranggapan bahwa obat dari dokter bekerja lebih cepat dalam proses penyembuhan dibandingkan obat tradisional tanpa memikirkan efek samping dari obat tersebut. Padahal jika dibandingkan dengan obat dokter, tentunya tanaman obat memiliki efek samping yang relative sangat kecil bagi tubuh. Oleh Karena permasalahan ini, maka perlu di adakannya sosialisasi tentang budidaya tanaman obat untuk masyarakat desa lubuk sirih ulu, kecamatan manna, kabupaten Bengkulu selatan guna mengubah pola fikir masyarakat. Kegiatan sosialisasi perlu dilaksanakan untuk menumbuhkan minat masyarakat dalam pembudidayaan tanaman obat dihalaman rumah. Kegiatan ini terlaksana selama dua hari pada tanggal 27 agustus 2023 dan 29 agustus 2023 dengan durasi 90 menit setiap pertemuan. Hasil kegiatan ini menunjukkan bahwa masyarakat desa lubuk sirih ulu dapat memahami dan membudidayakan tanaman obat di halaman rumah dengan baik dan benar.</p> <p> </p> <p> </p> 2023-12-09T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6041 PENGENALAN ASMAUL HUSNA PADA SISWA KELAS VI SDN 87 KOTA BENGKULU 2024-01-02T08:06:02+00:00 Husnul Khotimah asyifa.ima12@gmail.com Siti Misbah asyifa.ima12@gmail.com <p>Asmaul Husna adalah nama – nama Allah yang indah. Maksudnya ialah nama – nama yang menjelaskan sifat –sifat Allah Swt yang indah lagi baik. Asmaul Husna ini tercantum di dalam kitab suci umat Islam yaitu Al Quran. Jumlah Asmaul Husna tersebut ada 99. Nama – nama ini tidak hanya menunjukkan keindahan, namun juga mewakili keagungan serta kesempurnaan-Nya. Setiap Asmaul Husna memiliki arti dan makna tersendiri yang tentunya sangat baik. 99 nama Allah ini memiliki berbagai keutamaan saat seseorang memahaminya. Itulah mengapa, menghafalkan dan memahami makna Asmaul Husna menjadi satu hal yang sangat penting. Tujuan pengenalan Asmaul Husna pada anak kelas VI Sekolah Dasar Negeri 87 ini adalah 1.) Untuk mengenalkan anak pada Allah dan seperti apa sifat-Nya 2.) Mendekatkan anak pada sang pencipta. Dengan mengenal, anak akan menjadi lebih dekat pada Allah dan selalu mengingatnya 3.) Menjauhkan anak dari perbuatan syirik,memahami Asmaul Husna membantu anak untuk meneguhkan Islamnya, meyakini kebesaran Tuhannya, dan akhirnya menjauhkan anak dari perbuatan syirik dan munkar. Metode yang dipakai dalam pembelajaran ini adalah metode demonstrasi yang dimana pengajar menjelaskan dan memberi pengertian tentang apa itu asmaul husna serta bagaimana cara agar anak – anak dalam mengamalkan Asmaul Husna dalam kegiatan sehari – harinya. Hasil dari pembelajaran pengenalan Asmaul Husna ini adalah 78% dari anak kelas VI dapat menghafal dan memahami dengan mudah apa dan bagaiman cara mengaplikasikan Asmaul Husna dalam kegiatan sehari – hari. Sedangkan 22% dari murid tersebut belum bisa dengan lancar dan tepat memahami dan menghafalkan Asmaul Husna tersebut. Solusi untuk kedepannya agar anak – anak dapat 100% hafal dan mengerti dari materi Asmaul Husna ini adalah dengan menggunakan metode bernyanyi , agar Asmaul Husna tersebut dapat dengan mudah teringat di ingatan anak – anak.</p> <p> </p> <p> </p> 2023-12-10T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6066 UPAYA MENINGKATKAN PENGUASAAN KOSAKATA BAHASA INGGRIS SISWA SEKOLAH DASAR MELALUI BIMBINGAN BELAJAR 2024-01-07T13:39:06+00:00 Herly Fathonah Agustika fathonah.herly2@gmail.com Rangga Jayanuarto fathonah.herly@gmail.com Ivan Achmad Nurcholis fathonah.herly@gmail.com <p>Bimbingan belajar bahasa Inggris merupakan suatu bentuk program pembelajaran tatap muka dan kerja praktek (KKN)&nbsp; yang bertujuan untuk mengembangkan dan meningkatkan kemampuan belajar bahasa Inggris siswa sekolah dasar. Sasaran&nbsp; program ini adalah siswa sekolah dasar di RT 21 RW 05, Kelurahan Kandang Mas, Kecamatan Kampung Melayu, Kota Bengkulu. Program bimbingan belajar ini bertujuan untuk memperoleh pengetahuan dasar dan meningkatkan kemampuan kosakata bahasa Inggris yang digunakan dalam aktivitas sehari-hari. Berdasarkan hasil analisis situasi saat ini, tingkat pemahaman dan kemampuan dasar bahasa Inggris siswa sekolah dasar di RT 21 Kelurahan Kandang Mas masih rendah. Hal ini terjadi karena bahasa Inggris merupakan bahasa asing sehingga penguasaannya tidak mudah dan kemauan belajar bahasa Inggris di luar jam sekolah pada siswa sekolah dasar di RT 21 Kelurahan Kandang Mas masih lemah. Oleh karena itu, perlu dilakukan upaya agar siswa lebih sadar untuk belajar bahasa Inggris di luar jam&nbsp; sekolah. Program bimbingan belajar ini berlangsung sekitar 4 minggu, dengan 3 janji temu per minggu: Senin, Rabu, dan Jumat. Program bimbingan belajar ini juga bertujuan untuk meningkatkan kemandirian siswa untuk belajar mandiri di rumah dan melalui upaya ini diharapkan siswa dapat meningkatkan kemampuan bahasa Inggrisnya.</p> 2023-12-11T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6067 MENINGKATKAN KESADARAN PETERNAK DESA ARGA JAYA TENTANG TATALAKSANA KESEHATAN TERNAK SAPI POTONG 2024-01-07T13:48:14+00:00 Pradana Widaputra widaputra14@gmail.com Maheran Mulyadi widaputra14@gmail.com <p>Desa Arga Jaya, yang terletak di Kecamatan Air Rami, Kabupaten Muko-muko, merupakan wilayah yang fokus pada sektor pertanian dan peternakan sapi potong. Namun, produksi sapi seringkali terhambat oleh masalah kesehatan ternak, yang dapat mengurangi kualitas dan jumlah daging sapi yang dihasilkan. Oleh karena itu, penting untuk memberikan pengetahuan tentang manajemen kesehatan sapi potong kepada para peternak, dengan tujuan untuk membantu mengurangi kerugian yang disebabkan oleh masalah kesehatan tersebut. Kegiatan ini dimulai dengan persiapan, dilanjutkan dengan pengamatan dan wawancara terhadap peternak, serta penyampaian materi penyuluhan langsung kepada mereka. Materi penyuluhan mencakup identifikasi kondisi kesehatan sapi, praktik sanitasi di dalam kandang, pemberian obat cacing secara berkala, penyakit yang sering muncul pada sapi potong, serta langkah-langkah pengobatan yang dapat dilakukan oleh para peternak. Setelah kegiatan ini, peternak, seperti Bapak Sukono dan Wagiman, berkomitmen untuk mengikuti tata laksana yang telah diajarkan. Mereka berencana untuk membangun saluran air untuk limbah, mendirikan gudang pakan, meskipun sederhana, untuk menjaga kualitas pakan sapi, dan mencoba menggunakan limbah pelepah sawit sebagai pakan alternatif. Kesimpulannya, peternak aktif mengikuti materi penyuluhan dan terlibat dalam diskusi yang dilakukan selama kegiatan ini.</p> 2023-12-12T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6069 SOSIALISASI MENABUNG SEJAK DINI UNTUK MASA DEPAN SISWA KELAS IV SDN 8 KAUR 2024-01-07T13:55:24+00:00 Ario Syahdeli ariosyahdeli@gmail.com Merta Kusuma ariosyahdeli@gmail.com Tezar Arianto ariosyahdeli@gmail.com <p>Menabung adalah salah satu cara dalam pengelolaan keuangan yang dimana kita menyisihkan sebagian uang untuk disimpan. Yang bertujuan untuk dana persiapan di masa depan. Menumbuhkan kebiasaan menabung dilakukan saat anak masih usia dini, sehingga menabung menjadi kebiasaan sampai dia dewasa. Adapun permasalahan yang dihadapi oleh anak-anak sekarang ini adalah belum paham betul untuk apa menabung dan kesadaran untuk menabung pun masih minim. Maka dari itu kami Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah Bengkulu tahun 2023 yang berlokasi di Desa Lubuk Gung, Kecamatan Semidang Gumay, Kabupaten Kaur berinisiatif melakukan edukasi melalui Sosialisasi Menabung Sejak Dini Untuk Masa Depan Siswa Kelas IV SD N 8 Kaur, dengan tujuan untuk memberi pemahaman pentingnya menabung pada anak-anak pada usia dini. Adapun materi yang diberikan yaitu definisi menabung, tujuan menabung, manfaat menabung, dan cara menabung yang baik. Dengan kegiatan yang dilaksanakan berupa : 1) melakukan observasi dan audiensi kepada kepala sekolah dan dewan guru. 2) persiapan Materi yang akan disampaika. 3) Pelaksanaan Sosialisasi Menabung Seak Dini Siswa Kelas IV SD N 8 Kaur. 4) Pemberian <em>reward</em> kepada siswa yang aktif. Hasil dari Program kerja sosialisasi tersebut siswa mampu mempersiapkan diri untuk masa depan dan mampu memahami materi dan bisa di implementasikan dalam kehidupan sehari-hari.</p> 2023-12-13T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/5766 EDUKASI PENGELOLAAN KEUANGAN BAGI ANAK-ANAK UNTUK MEMBANGUN KESADARAN SEJAK DINI 2023-09-19T03:06:10+00:00 Ririn Astuti ririnastuti111@gmail.com Muhammad Husni Rifqo mhrifqo@umb.ac.id <p>Pengabdian masyarakat adalah salah satu sarana pendekatan kepada masyarakat yang mana tujuannya untuk membantu dan mengidentifikasi masalah pada lingkungan masyarakat. Kegiatan pengabdian masyarakat kesempatan ini dilakukkan di Sekolah Dasar 56 Lebong . Sekolah Dasar 56 Lebong salah satu Sd yang didirikan dikabupaten lebong, yang mana siswa-siswinya domisiliSelebar Jaya. Sekolah Dasar adalah wadah anak-anak menuntut ilmu dan membentuk karakter anak dengan tujuan yang sama . Biasanya pada sekolah ini siswa-siswi berusia mulai 7 tahun samapai 12 tahun . Selama pelaksanaan pengambdian masyarakat dalam bentuk kuliah kerja nyata terdapat berbagai masalah salah satunya minimnya pengetahuan pengelolaan keuangan. Banyak anak-anak tidak mengetahui tentang pengelolaan keuangancara pengelolaanya. Dengan begitu tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) melakukkan edukasi tentang pengelolaan keuangan melalui penyuluhan dengan tujuan agar menumbuhkan kesadaran sejak dini terhadap pengelolan keuangan ini. Kesimpulan, Edukasi pengelolaan keuangn bagi siswa Sekolah Dasar 56 lebong untuk membangun kesadaran sejak dini adalah salah satu program kerja dari kegiatan KKNdalam bidang keilmuan dan bimbingan belajar dengan tujuan adanya perubahan pada siswa Sekolah Dasar 56 Lebong.</p> 2023-12-14T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6070 PENGENALAN PENTINGNYA MENJAGA KESEHATAN LINGKUNGAN PADA SISWA SEKOLAH DASAR 89 KOTA BENGKULU 2024-01-07T14:12:30+00:00 Fahrit Fajri Jawanda nurhayati2@umb.ac.id Nurhayati Nurhayati nurhayati@umb.ac.id Nopia Wati nurhayati@umb.ac.id Hasan Husin nurhayati@umb.ac.id <p>Sejak menginjak bangku SD. Anak-anak harus dikasih peminjauan mengenai bagai mana menjaga lingkungan agar tetap lestari dan memciptakan suasana yang berpotensi meningkatkan angka kesehatan. Kesehatan lingkungan ini sangat penting diterapkan di usia dini terutama pada siswa SD dikarenakan bisa menghindari penyakit menular. Saat saat kegiatan ini survei di SD 89 Kota Bengkulu terdapatnya sampah yang bertumpukan di belakang halaman kelas seperti kayu, sampah plastik dan limbah rumah tangga. Dikarenakan setalah hujan air tergenang yang dimana dapat berpotensi meningkatkan perkembang biakan nyamuk. Tujuan kegiatan ini melakukan dan merapkan kegiatan ini untuk mengajak anak anak terutama siswa SD 89 Kota Bengkulu menerapkan kesehatan lingkungan ini dalam kehidupan sehari-hari agar terhindar dari penyakit. Hasil yang kegiatan ini dapat setelah melakukan edukasi ini lingkungan sekolah yang tadinya sudah menjadi sumber penyakit, sekarang lingkungan sekolah tersebut sudah bersih dari sisa-sisa sampah anorganik maupun organik dan 80% siswa sepenuhnya sudah memahami begitu penting menjaga kesehatan lingkungan. Harapan kegiatan ini kepada siswa maupun pihak sekolah yang terlibat agar selalu menerapkan edukasi yang sudah di terapkan oleh mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Bengkulu sepenunya.</p> 2023-12-15T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6071 EDUKASI MAKNA PANCASILA DALAM KEHIDUPAN SEHARI HARI PADA ANAK ANAK DI KELURAHAN KANDANG LIMUN 2024-01-07T14:21:27+00:00 Adam Brilian adambrilian552@gmail.com Riri Tri Mayasari riri.mayasari86@gmail.com JT Pareke riri.mayasari86@gmail.com <p>Memasukkan pengajaran, penelitian, dan pengabdian masyarakat ke dalam ruang kelas dikenal sebagai "Tri Dharma Perguruan Tinggi", dan kuliah kerja nyata adalah salah satu caranya. Anak-anak mendapatkan manfaat dari peningkatan kesadaran lingkungan, keterampilan kerjasama, tanggung jawab, otonomi, kepercayaan diri, dan altruisme sebagai hasil sosialisasi yang berfokus pada implementasi praktis cita-cita Pancasila. Buruknya pengamalan makna Pancasila dalam kehidupan masyarakat ditunjukkan dengan minimnya pengetahuan tentang makna Pancasila, khususnya di kalangan generasi milenial saat ini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperluas pemahaman generasi muda mengenai relevansi Pancasila dengan kehidupan masa kini. Penelitian kualitatif deskriptif digunakan di sini. Data aktivitas diamati, diwawancarai, dan didokumentasikan untuk menghasilkan penelitian kualitatif ini. Informasi yang dikumpulkan kemudian dirangkum, ditampilkan, dan divalidasi sebelum kesimpulan diambil. Berdasarkan temuan penelitian, terdapat beberapa tahapan yang berbeda dalam proses pendidikan dalam mengajarkan makna Pancasila: tahap pengenalan, tahap kontekstualisasi, tahap tindakan, tahap refleksi, dan tahap pelaksanaan. Kepedulian terhadap lingkungan, gotong royong, tanggung jawab pribadi, kemandirian, rasa percaya diri, dan pengabdian kepada sesama hanyalah sebagian kecil dari cita-cita Pancasila yang dapat diserap melalui berbagai kegiatan. Kesimpulan Mendidik generasi muda tentang pentingnya Pancasila dapat membantu mereka menerapkan ajarannya dalam kehidupan sehari-hari.</p> 2023-12-16T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6072 BUDIDAYA TANAMAN SELEDRI DI PEKARANGAN RUMAH SEBAGAI TANAMAN OBAT KELUARGA UNTUK MENGATASI HIPERTENSI 2024-01-07T14:27:28+00:00 Adityo Adityo adityo88@gmail.com Suryadi Suryadi adtyo88@gmail.com <p>Hipertensi atau biasa juga disebut tekanan darah tinggi merupakan penyakit yang menyebabkan tekanan darah dalam arteri tubuh seseorang melampau batas normal. Hipertensi biasanya sangat sering terjadi di Indonesia bahkan di dunia dengan paling rentan terjadi pada orang-orang yang sudah berusia tua, gaya hidup yang tidak sehat, dan orang-orang dengan kondisi medis lainnya. Untuk mengatasi hipertensi tidak selalu harus dengan mengonsumsi obat modern atau obat dari bahan-bahan kimia, namun juga dapat mengonsumsi obat herbal yang bisa ditanam langsung di pekarangan rumah masyarakat sehingga masyarakat tidak perlu mengeluarkan biaya dan pergi ke apotek untuk membeli obat hipertensi, pengonsumsian obat herbal ini juga aman untuk dikonsumsi seluruh masyarakat meskipun memiliki penyakit lain. Berdasarkan permasalahan tersebut maka solusi yang dilakukan penulis dalam kegiatan ini yaitu melakukan budidaya tanaman seledri di pekarangan rumah sebagai tanaman obat keluarga untuk mengatasi hipertensi. Kegiatan ini dilakukan di Desa Padang Lekat RT 14 RW 3 Kepahiang. Hasil yang diperoleh dari kegiatan ini yaitu dibagikannya beberapa tanaman seledri kepada masyarakat serta masyarakat Desa Padang Lekat RT 14 RW 3 Kecamatan Kepahiang Provinsi Bengkulu memanfaatkan pekarangan rumahnya untuk budidaya seledri.</p> 2023-12-17T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6073 MENIGKATKAN MINAT BERHITUNG MELALUI GAME MATEMATIKA PADA SISWA KELAS VI SDN 76 BENGKULU TENGAH 2024-01-07T14:33:33+00:00 Indah Safitri indhsftr878@gmail.com Siti Darwa Suryani indhsftr878@gmail.com <p>Tujuan dari pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk meningkatkan minat dan keterampilan komputasi siswa Kelas VI SDN 76 Bengkulu Tengah melalui penerapan permainan matematika. Metode yang digunakan dalam crowdsourcing ini adalah Participatory Action Research (PAR) berupa: 1) pemberian materi matematika dan pre-test untuk mengetahui kemampuan awal yang dilahirkan siswa; 2) penerapan permainan matematika sebagai sarana untuk meningkatkan minat dan keterampilan komputasi siswa; dan 3) mengembalikan materi dan mengikuti post-test untuk melihat hasil pelaksanaan permainan matematika. Tingkat minat siswa terhadap matematika sebelum menerapkan permainan matematika adalah 25% dan setelah menerapkan angka ini meningkat menjadi 87,5%. Melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, permainan matematika dapat meningkatkan minat siswa terhadap pelajaran matematika dan meningkatkan kemampuan berhitungnya, hal ini terlihat dari hasil sebelum dan sesudah tes.</p> 2023-12-18T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6074 PELATIHAN PUBLIC SPEAKING PADA ANAK-ANAK SD MUHAMMADIYAH 02 PENDAKIAN KOTA BENGKULU 2024-01-07T14:38:58+00:00 Dea Selviayana deaselviayana@gmail.com Hasmi Suyuthi deaselviayana@gmail.com <p>SD Muhammadiyah 02 pendakian kota bengkulu adalah sekolah dasar yang terletak di jalan pendakian ,malabero, kecematan teluk segera kota bengkulu&nbsp; ,kabupaten kota bengkulu provinsi bengkulu.dimana posisinya yang strategis sehingga sekolah ini memiliki banyak anak murid serta mempunyai guru-guru. Pendidikan sekolah dasar memberikan pengetahuan dan keterampilan ,menumbuhkan sikap dasar yang diperlukan dalam masyarakat,serta mempersiapkan peserta didik untuk mengikuti pendidikan menengah.Pendidikan sekolah dasar dapat memberikan pengetahuan dan keterampilan dasar yang bermanfaat bagi siswa sesuai dengana tingkat perkembangan nya.mempersiapkan siswa untuk mengikuti pendidikan di SLTP atau tingkat selanjutnya.Pada tingkat sekolah dasar mereka akan sudah mengenal tentang pelatihan publik speaking .dimana tujuan pembelajaran publik speaking ini untuk menumbuhkan rasa percaya diri terhadap anak-anak untuk berbicara di depan&nbsp; umum. Dan memahami tentang retorika dan etika dalam menyampaikan pesan di depan umum.serta melatih cara berkomunikasi baik dan benar.dalam pelatihan publik speaking ini diperlukan beberapa metode.salah satunya adlah pengenalan tata cara berkomunikasi yang baik dan tata cara berbicara di depan umum terhadap anak-anak sekolah dasar.</p> 2023-12-19T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6103 BUDIDAYA TANAMAN OBAT KELUARGA BERUGE ILIR KABUPATEN EMPAT LAWANG 2024-01-13T05:48:22+00:00 Reffky Achmad Allfaress mleni67852@gmail.com Henni Febriawati mleni6785@gmail.com Sarkawi Sarkawi mleni6785@gmail.com Juli Andri mleni6785@gmail.com Lussy Efridayanti mleni6785@gmail.com <p>Tanaman Obat-obatan Keluarga adalah tanaman hasil budidaya rumahan yang berkhasiat sebagai obat. Tujuan dari Pengabdian masyarakat terkait penanaman TOGA adalah memanfaatkan perkarangan kosong, mengurangi efek rumah kaca, memberikan penghasilan tambahan, dapat meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat. Manfaat dari tanaman obat keluarga adalah Sebagai pelengkap obat-obatan yang bersifat tradisional, Bernilai tambah estetik bila ditata dengan apik dan rapi. Memberi contoh cara memanfaatkan lingkungan pekarangan, Menambah nilai keasrian dan kesejukan halaman pekarang rumah. Penanaman tanaman toga dilaksanakan di pekarangan kantor kelurahan Beruge Ilir bertepatan pada tanggal 30 Juli sampai dengan 10 Agustus. Jenis tanaman obat yang digunakan dalam melaksanakan pengabdian masyarakat ini antara lain : Jahe, Bibit kunyit, Bibit lengkuas, Bibit daun sirih, Bibit kumis kucing, Bibit lidah buaya, Bibit kemangi, Bibit sambang getih, Bibit tanaman dlinggo, Tanaman bangle, Bibit sereh, Bibit kencur. Dalam melakukan budidaya TOGA masyarakat harus lebih giat dan berusaha dalam meningkatkan kinerja belajar tentang budidaya tanaman toga dengan menggembangkan potensi tanaman yang ada.</p> 2023-12-20T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6104 SOSIALISASI JARINGAN KOMPUTER DI SMAN 1 SELUMA 2024-01-13T06:42:07+00:00 Afredo Fadlikal Ilham Aditma afredofadlikal@umb.ac.id Yovi Apridiansyah afredofadlikal@umb.ac.id Ardi Wijaya afredofadlikal@umb.ac.id Ujang Juhardi afredofadlikal@umb.ac.id Nuri David Maria Vironika afredofadlikal@umb.ac.id Andilala Andilala afredofadlikal@umb.ac.id <p>Kegiatan ini pengabdian ini dilaksanakan di SMAN 1 Seluma. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan materi yang lebih dalam mengenai jaringan computer kepada siswa/siswi SMAN 1 Seluma. Manfaat dari jaringan komputer dapat&nbsp;memudahkan seseorang untuk mengirimkan data melalui internet atau perangkat keras lainnya. Jenis-jenis Jaringan yaitu LAN <em>(Local Area Network),</em> MAN <em>(Metropolitan Area Network),</em> WAN <em>(Wide Area Network),</em> Internet, dan <em>Wireless</em> (Jaringan Tanpa Kabel). Adanya jaringan komputer akan membantu proses pengiriman menjadi lebih efisien dan cepat. Jaringan komputer dapat memungkinkan pengguna untuk mengakses data yang sebelumnya&nbsp; diizinkan untuk mereka akses dan bagikan. Teknologi informasi komputer yang melayani kehidupan manusia berkembang sangat pesat. Perkembangan teknologi ini juga didukung oleh teknologi internet yang&nbsp; dapat diakses oleh semua orang. Perkembangan Internet juga dapat mendukung&nbsp; proses&nbsp; belajar mengajar, tidak hanya proses belajar mengajar tetapi juga kehidupan sehari-hari. Karena Internet merupakan komponen komputer dari suatu jaringan komputer yang dapat menghubungkan komponen-komponen tersebut di seluruh jaringan komputer di seluruh dunia. Siapapun yang mengaksesnya bisa mendapatkan informasi apapun. Dengan perkembang teknologi di zaman sekarang merupakan peluang yang besar bagi perserta dalam belajar mendalami teknologi computer. Hasil dari pengabdian ini yaitu yang biasanya siswa/siswi hanya mengetahui jaringan komputer secara garis besar saja dengan adanya sosialisasi ini&nbsp; para peserta lebih dalam mengetahui jaringan computer dan membuka pikiran perserta untuk belajar lebih dalam mengenai jaringan computer.</p> 2023-12-21T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6105 MENANAMKAN JIWA KEPEMIMPIN PADA ANAK SEKOLAH DASAR DI SD MUHAMMADIYAH 02 PENDAKIAN KOTA BENGKULU 2024-01-13T06:48:00+00:00 Muhammad Amin Akbar aminakbar@gmail.com Agus Ramon aminakbar@gmail.com <p>SD Muhammadiyah 02 pendakian kota bengkulu adalah sekolah dasar yang terletak di jalan Pendakian ,Malabero,Kecematan Teluk Segera Kota Bengkulu ,Kabupaten Kota Bengkulu Provinsi Bengkulu. Sekolah ini memiliki lokasi yang strategis dengan banyak siswa dan guru. Masa kanak-kanak merupakan masa keemasan perjalanan manusia. Saat ini merupakan masa kritis bagi perkembangan manusia, termasuk perkembangan spiritual, motorik, intelektual, linguistik dan sosial. Kecerdasan emosional membantu anak mengelola amarahnya dan menerima perbedaannya dengan orang lain. Maka anak tersebut akan menjadi anak yang tidak hanya cerdas, namun juga sehat mental, mempunyai emosi yang baik dan menjadi pemimpin. Salah satu bidang kecerdasan emosional yang menjadi fokus adalah keterampilan sosial anak, karena manusia adalah makhluk sosial yang tidak bisa sendiri dan membutuhkan orang lain. Saat ini, di dunia digital, anak-anak menghabiskan hari kerjanya sendirian dengan perangkat elektronik dan menjadi manusia. Jadi penting untuk memperhatikan. Mengembangkan keterampilan kepemimpinan pada anak sejak dini akan membantu mereka membangun keterampilan berpikir yang benar, memungkinkan mereka mengambil keputusan yang baik di masa depan dan membantu mereka memahami diri sendiri dan orang lain.</p> 2023-12-22T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6106 SOSIALISASI PENTINGNYA IMUNISASI BAGI ANAK SEJAK BAYI DI DESA TEBAT MONOK KABUPATEN KEPAHIANG PROVINSI BENGKULU 2024-01-13T06:53:11+00:00 Sesy Aprinita Hastuti aprianitahastuti@gmail.com Ahmad Junaidi ahmadjunaidi@umb.ac.id <p>Anak kecil terlindungi dengan vaksinasi. Vaksinasi adalah upaya memberikan kekebalan pada bayi dan anak dengan cara menyuntikkan vaksin ke dalam tubuh yang menghasilkan antibodi yang mencegah penyakit tertentu. Tindakan vaksinasi merupakan cara yang paling hemat biaya untuk mengurangi angka kematian akibat penyakit yang dapat dicegah dengan vaksin, dan vaksinasi diharapkan dapat mengurangi angka kematian pada bayi dan anak kecil. Secara umum tujuan dari kegiatan program kerja ini adalah : Memberikan edukasi kepada masyarakat desa tebat monok khususnya kepada para ibu mengenai pentingnya imunisasi pada bayi dan balita agar bayi dan balita tetap dapat hidup sehat. Maksud dari program kerja ini adalah memberikan pengetahuan kepada masyarakat desa tebat monok khususnya kepada para ibu mengenai pentingnya melakukan imunisasi yang lengkap secara rutin pada anak sejak mereka bayi. Pelaksanaan Program Pengabdian Masyarakat bidang Keilmuan dilaksanakan di Desa Tebat Monok Kabupaten Kepahiang.</p> 2023-12-23T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6107 EDUKASI KEBUTUHAN NUTRISI UNTUK MENINGKATKAN PENGETAHUAN IBU HAMIL DI POSYANDU DESA GUNUNG RAYA 2024-01-13T06:59:04+00:00 Ulfa Kartika Sari ulfakartika07@gmail.com Mardiah Syofiana sofya203@gmail.com Risnanosanti Risnanosanti sofya203@gmail.com Selvi Riwayati sofya203@gmail.com Mega Sari Apriniarti sofya203@gmail.com <p>Posyandu merupakan wadah partisipasi masyarakat dalam penyelenggaraan pelayanan kesehatan dan keberlanjutannya. Poxiandhu terletak di kawasan Tanjung Sakti Pumu dimana setiap desa mempunyai warung Poxiandhu masing-masing, termasuk Posiandhu di Desa Gunung Raya. Harapan kami Posiandu dapat menjalankan fungsi semula sebagai wadah pemantauan tumbuh kembang anak serta memberikan informasi kepada ibu, ibu hamil, dan keluarga dengan anak yang mengalami koreksi, namun kenyataannya pengetahuan tentang kebutuhan gizi tidak ada. masih kurang. sangat bagus Persyaratan diet tertentu meningkat pada wanita hamil. Hal terpenting yang harus diperhatikan ibu hamil adalah makanan yang dikonsumsinya adalah makanan yang seimbang. Ibu hamil perlu makan dengan baik demi kesehatan ibu dan janinnya. Apabila kebutuhan gizi ibu tidak terpenuhi maka dapat terjadi masalah gizi. Namun ibu hamil tidak menyadari bahwa kebutuhan makanannya meningkat selama hamil. Tujuan dari bakti sosial ini adalah untuk meningkatkan kesadaran ibu hamil tentang gizi selama kehamilan. Upaya tersebut dilakukan dengan melakukan tes pra diskusi dan tes pasca diskusi, serta memberikan nasehat kepada ibu hamil melalui iklan pola makan keluarga. Percakapan ini terjadi di Kepala Desa Gunung Raya. Sepuluh wanita hamil hadir. Hasil diskusi menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan sebesar 50%. Sebelum dilakukan konsultasi, jumlah ibu hamil yang berpendidikan baik sebanyak 3 orang (30%), dan setelah dilakukan intervensi, jumlah ibu hamil yang berpendidikan baik meningkat menjadi 8 orang (80%).</p> 2023-12-24T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6108 EDUKASI STRATEGI PEMASARAN DAN PENGELOLAAN KEUANGAN DALAM MENINGKATKAN KINERJA USAHA MIKRO KECIL MENENGAH 2024-01-13T07:04:25+00:00 Mira Sundari mirasundaribkl2020@gmail.com Ayu Wijayanti ayuwijayanti@gmailumb.ac.id <p>Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) memegang peranan penting dalam perekonomian Indonesia. UKM mampu menampung tenaga kerja yang besar dan menjadi sumber pendapatan bagi masyarakat kelas menengah ke bawah. Produktivitas UKM di suatu daerah tentunya akan berdampak pada ketersediaan lapangan kerja dan mengurangi jumlah pengangguran. Untuk mencapai hasil yang baik, UKM harus tahu cara mengelola usahanya. UKM yang berfungsi dengan baik mempunyai daya saing yang tinggi. Agar sukses, UKM harus kreatif dan inovatif dalam mengembangkan strategi pemasaran yang efektif untuk membangun bisnis yang baik. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan pemahaman kepada para pelaku UMKM mengenai pentingnya strategi pemasaran dan pengelolaan keuangan bagi keberlangsungan usahanya. Kegiatan ini menghasilkan pemahaman tentang strategi pemasaran produk yang kreatif dan inovatif serta kemampuan membedakan pembiayaan UKM dan perseorangan.</p> 2023-12-25T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6109 SOSIALISASI PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL YANG EFEKTIF 2024-01-13T07:09:49+00:00 Muhammad faqih prayoga muhammadfaqihprayoga@gmail.com Eceh Trisna Ayuh muhammadfaqihprayoga@gmail.com <p>SMP N 03 Curup Timur adalah sekolah yang terletak di kelurahan talang ulu di mana posisi nya yang startegis sehingga sekolah ini memliki siswa dan siswi yang sangat banyak,dan mempunyai guru yang berkualitas. Pendidikan smp adalah suatu upaya agar pembinaan siswa dan siswi berperstasi bagi Bangsa dan Negara, memasuki pendidikan lanjut pada usia 13-16 sudah di kenalkan tentang penggunaan media sosial yang efektif. Tujuan dari kegiatan ini untuk memberi sosalisai pada siswa dan siswi SMP N&nbsp; 03 Curup Timur mengenai cara penggunaan media social yang efektif.jadi sosialisasi ini bertujuan agar siswa siswi SMP N 03 Curup Timur tidak lagi menyalahgunakan media social dan menggunakan media social sebagaimmana fungsinya. Salah satu metode yang bisa di gunakan adalah pendampingan terhadap siswa dan siswi.</p> 2023-12-26T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6110 PENYULUHAN BAHAYA PENYALAHGUNAAN NARKOBA BAGI GENERASI MUDA DI SMA MUHAMMADIYAH BOARDING SCHOOL KOTA BENGKULU 2024-01-13T07:16:20+00:00 Fiktor Pratama fiktor.pratama@gmail.com Sinung Mufti Hangabei fiktor.pratama@gmail.com Fernando Wanes Cisima fiktor.pratama@gmail.com Doli Saputra N fiktor.pratama@gmail.com Aldi Renanda fiktor.pratama@gmail.com <p>Penyalahgunaan narkoba kini menjadi perhatian utama karena hampir seluruh lapisan masyarakat baik pelajar, guru dan dosen, PNS, TNI/POLRI, DPR bahkan pejabat pemerintah terlibat dalam kejahatan ini. Penyalahgunaan narkoba, khususnya di kalangan pelajar dan mahasiswa tentu saja menjadi suatu hal yang sangat memprihatinkan. Sebab, mereka adalah generasi penerus bangsa. Oleh karena itu, diperlukan peran serta semua pihak untuk melanjutkan diskusi sosial tentang dampak berbahaya penggunaan narkoba terhadap agama, kesehatan, dan hukum. Tujuan dari misi ini adalah untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat khususnya generasi muda dalam hal ini para santri SMA Pondok Pesantren Muhammadiyah Kota Bengkulu tentang bahaya kecanduan narkoba tidak hanya dari segi hukum saja, namun juga dari segi preventif. . . upaya yaitu menanamkan nilai-nilai moral pada diri remaja, tindakan preventif yaitu pencegahan melalui pengendalian komunikasi dan bimbingan orang tua, guru, masyarakat dan cara represif yaitu berupa cara hukum. Pengajaran dilakukan melalui penyajian materi, diskusi, dan metode tanya jawab.</p> 2023-12-27T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6111 SOSIALISASI TENTANG JENIS DAN PEMANFAATAN TANAMAN TOGA PADA SD NEGERI 99 KOTA BENGKULU 2024-01-13T07:22:14+00:00 Taupik Ramadhan taufikramadhan6515@gmail.com Rita Zurina Muchlis taufikramadhan6515@gmail.com <p>Tahap pelaksanaan sosialisasi dan pelatihan SD Negeri 99 Kota Bengkulu edukasi penggunaan obat herbal sangat dibutuhkan di berbagai wilayah salah satunya adalah Sekolah Dasar Negeri 99 yang berada di Kelurahan Cempaka Permai Kecamatan Gading Cempaka Jalan Cicarua RT 22 RW 07 Kota Bengkulu. SDN 99 Kota Bengkulu merupakan salah satu sekolah yang terletak di Kota Bengkulu. SDN 99 Kota Bengkulu&nbsp; &nbsp;merupakan salah satu sekolah yang belum mengoptimalkan pekarangan sekolah sebagai lahan untuk menanam tanaman herbal. TOGA (Tanaman Obat Keluarga) merupakan tanaman yang sangat bermanfaat yang ditanam di kebun yang dipelihara oleh keluarga. Tanaman ini ditanam untuk memenuhi kebutuhan keluarga akan obat-obatan tradisional yang bisa mereka buat sendiri. TOGA merupakan tanaman langka di daerah Bukjeongik. Kehadiran TOGA di daerah memberikan tantangan dan hambatan, antara lain masyarakat belum mengetahui cara pengelolaan TOGA sebagai obat herbal. Selain itu, ada kalanya tanaman mati karena pemilik tanaman tidak mengelolanya dengan baik. Ada banyak hal yang menghalangi tanaman ini untuk tumbuh dengan baik, di antaranya tanah yang buruk dan kesalahan berkebun. Penyebab lainnya adalah TOGA yang ditanam kurang mendapat sinar matahari dan kapasitas penyiraman rendah. Berdasarkan KKN yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa pemahaman masyarakat terhadap optimalisasi tanaman obat keluarga dapat ditingkatkan melalui kegiatan promosi penanaman dan pemanfaatan tanaman obat keluarga.</p> 2023-12-28T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6112 APLIKASI MEDIA BELAJAR MADING (MAJALAH DINDING) SEBAGAI SARANA INFORMASI DI SD MUHAMMADIYAH 05 2024-01-13T07:31:20+00:00 Khairunnisa Khairunnisa nisakhairunnisa6502@gmail.com Sri Dwi Fajarini nisakhairunnisa650@gmail.com <p>Media belajar paling efektif dalam mengembangkan minat belajar siswa/I terutama membaca salah satunya Mading. Mading atau Majalah Dinding merupakan sarana media informasi yang menarik dan meningkatkan minat belajar pada siswa/I SD Muhammadiyah 05, Mading bisa dikreasikan sehingga menimbulkan semangat belajar. Siswa/I dapat menuangkan kreativitas dan bisa menempelkan keinginan mereka pada mading. Literasi membaca sangat dibutuhkan sejak dini, anak-anak harus membiasakan budaya membaca sedini mungkin karena meningkatkan pengetahuan umum, masih banyak anak-anak yang belum bisa membaca dikarenakan kurangnya minat belajar pada siswa/I di SD Muhammadiyah 05. Mading hadir untuk memberikan semangat belajar kepada siswa/I SD Muhammadiyah 05, penelitian ini menggunakan metode literatur penelitian dengan memaparkan hasil dokumentasi, sumber tertulis seperti jurnal, buku dan karya imiah lainnya. Kegiatan ini dilakukan seperti penyampaian materi mengenai mading kemudian siswa/I membuat kreasi yang akan di tempel pada Mading, selanjutnya siswa/I menuliskan cita-cita pada kertas dan ditempelkan pada Mading yang sudah disediakan. Ada 2 Mading yang disediakan, Mading pertama berisi informasi mengenai Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, Mading kedua khusus untuk menempelkan kertas cita-cita yang ditulis oleh mereka sendiri. Kegiatan ini dilaksanakan selama 5 hari di SD Muhammadiyah 05 yang terletak di Desa Rimbo Recap, merupakan bagian kegiatan Kuliah Kerja Nyata di sekolah tersebut. Diharapkan Mading yang telah dibuat bisa digunakan terus menerus sebagaimana mestinya dan meningkatkan literasi di SD Muhammadiyah 05.</p> 2023-12-29T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6113 PELATIHAN MEMBACA PUISI BAGI ANAK-ANAK SD 2024-01-13T07:37:40+00:00 Rezki Muhammad Akbar rezki20076@gmail.com Septina Lisdayanti rezki20076@gmail.com Ajat Manjato rezki20076@gmail.com Hafiz Gunawan rezki20076@gmail.com Yanti Paulina rezki20076@gmail.com <p>Desa Tanjung Betung 1 merupakan sebuah desa yang berada di kabupaten kaur kecamatan kaur utara. Di desa Tanjung Betung 1 ini digunakan utuk bimbingan belajar dan peningkatan kemampuan membaca puisi melalui pembelajaran di SD desa Tanjung Betung 1. Siswa dan Sisiwi di SDN 28 Kaur Tanjung Betung 1 ini gemar membaca puisi tetapi untuk berlatih dengan benar kurangnya apresiasi tentang karya sastra terutapa yaitu Puisi, Pemahamannya masih kurang dan kurangnya kesadaran penting untuk apresiasi karya sastra. Pemahaman pada anak SD kurangnya literasi terhadap lingkungan sekitar, kurang juga pengajaran sastra di Sd tersebut. Tujuan peningkatan kemampuan membaca puisi bagi anak SD ini agar mereka bisa meningkatkan pemahaman bersastra terutama Puisi. Hasil bimbingan ini menuntukkan bahwa anak-anak dapat memahami bagaimana cara membaca dan melafalkan puisi dengan benar, Mampu melakukan peningkatan ke jenjang berikutnya guna untuk diri sendiri dan pembiasaan aktivitas pada siswa dengan baik.</p> 2023-12-30T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA) https://jurnal.umb.ac.id/index.php/JIMAKUKERTA/article/view/6173 MEMBANGUN KOMUNIKASI INTERKULTURAL MELALUI PERTUKARAN BUDAYA TRADISIONAL INDONESIA-THAILAND 2024-02-01T14:54:21+00:00 Ridho Yuslian Toni ridhoyuslian.toni@gmail.com Ririn Putri Ananda rananda@umb.ac.id Eceh Trisna Ayuh ecehtrisna@umb.ac.id Hasiah Ausanun bholad@hotmail.com Bayu Enggar Sasono ridhoyuslian.toni@gmail.com <p>Islamwittaya Foundation School adalah salah satu sekolah di kawasan Khuan Don Subdistrict, Satun, Thailand Selatan. Sekolah ini terdiri dari berbagai tingkatan, seperti <em>annuban </em>(taman kanak-kanak), <em>Phattom </em>(sekolah dasar), dan <em>Matthayom </em>(sekolah menengah dan atas). Pendidikan yang berbasis dua kurikulum yakni kurikulum general dan kurikulum islami menjadikan sekolah ini salah satu sekolah yang memiliki siswa dari beragam budaya dan latar belakang sosial. Selain itu, sekolah ini berkerja sama dengan <em>Association of Education Cultural International (AECI)</em> untuk mendatangkan mahasiswa dari Indonesia dalam program asistensi mengajar setiap bulannya. Dalam hal ini komunikasi interkultural sangat berperan penting dalam menjalin hubungan mahasiswa dan siswa yang memiliki kebudayaan yang berbeda untuk mencapai tujuan pembelajaran yang efektif. Pembelajaran efektif tersebut dapat tercapai apabila mahasiswa dan siswa memiliki keterbukaan untuk saling&nbsp; mengajari dan mempelajari kebudayaan yang mereka punya melalui komunikasi interpersonal. Dari hal tersebut, digunakan pendekatan-pendekatan interaktif yang dirancang sesuai dengan usia, latar belakangan, dan kondisi sosial untuk menumbuhkan kesadaran dan rasa toleransi siswa terhadap kebudayaan lokal dan baru. Sehingga terbentuklah generasi yang menghormati, menjaga, dan sadar akan budaya melalui komunikasi interkultural.</p> 2023-12-31T00:00:00+00:00 Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA)