UPAYA PENINGKATAN KESEHATAN FISIK DAN PSIKIS SISWA MTS PONDOK PESANTREN AL-QUR’AN HARSALLAKUM KOTA BENGKULU

Authors

  • Fatsiwi Nunik Andari Universitas Muhammadiyah Bengkulu
  • Susilawati Susilawati Universitas Muhammadiyah Bengkulu
  • Bintang Agustina Pratiwi Universitas Muhammadiyah Bengkulu

DOI:

https://doi.org/10.36085/jpmbr.v4i2.1518

Abstract

ABSTRAK

Pondok pesantren pada umumnya berbentuk asrama atau kamar-kamar kecil dengan desain bangunan yang sederhana. Dalam kesehariannya para santri/siswa menempati satu kamar yang biasanya dihuni oleh lebih dari 3 orang. Kondisi ini dapat menyebabkan munculnya berbagai macam penyakit menular, khususnya di masa pandemi Covid-19 saat ini. Kondisi ini tentu saja memberikan ancaman kesehatan baik secara fisik maupun secara psikis bagi para siswa, bahkan ancaman kesehatan ini dapat berdampak pula pada ancaman kematian. Ancaman kesehatan fisik yang terjadi di Pondok Pesantren Harsallakum Kota Bengkulu diantaranya penyakit skabies, cantengan (paronikia) dan Corona Virus Desease-19 (covid-19). Untuk mencegah dampak yang lebih jauh dari tidak sehatnya fisik dan psikis para siswa, perlu dilakukan upaya edukasi kesehatan dalam bentuk penyuluhan kesehatan. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan siswa sehingga dapat menjaga kesehatan fisik dan kesehatan psikis guna mencegah penularan penyakit. Melalui kegiatan pengabdian ini, pengetahuan siswa tentang penyakit skabies, cantengan, covid-19 dan perkembangan psikologi remaja meningkat. Pengetahuan yang telah dimiliki diharapkan dapat diterapkan dalam kesehariannya dan menjadikan siswa pondok pesantren sehat baik secara fisik maupun psikis. 

Kata Kunci : cantengan, covid-19, sehat fisik dan psikis, skabies

Author Biographies

Fatsiwi Nunik Andari, Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Nursing program study

Susilawati Susilawati, Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Nursing program study

Bintang Agustina Pratiwi, Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Public Health program study

References

Amri, M. H. (2019). Pengaruh Penyuluhan Personal Hygiene Terhadap Tingkat Pengetahuan Tentang Skabies Pada Santri Putra Di Pondok Pesantren Ar-Risalah Mlangi Nogotirto Gamping Sleman Yogyakarta. Universitas’ Aisyiyah Yogyakarta.

d’Almeida, L. F. V., Papaiordanou, F., Machado, E. A., Loda, G., Baran, R., & Nakamura, R. (2016). Chronic paronychia treatment: Square flap technique. Journal of the American Academy of Dermatology, 75(2), 398–403.

Dewi, V. Y., Abi Muhlisin, H. M., & Ambarwati, S. P. (2013). Pengaruh Pendidikan Kesehatan Terhadap Pengetahuan Dan Sikap Pada Penderita Skabies Tentang Penyakit Skabies Di Desa Geneng Sari Kecamatan Kemusu Kabupaten Boyolali. Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Djuanda, A., Hamzah, M., & Aisah, S. (2017). Ilmu Penyakit Kulit & Kelamin. Jakarta: Badan Penerbit Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.

Fitriyani, N. (2017). Efektivitas pendidikan kesehatan tentang skabies terhadap tingkat pengetahuan santri Pesantren Asshiddiqiyah Jakarta. UIN Syarif Hidayatullah Jakarta: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, 2017.

Holzberg, M., & Baran, R. (2012). The nail in dermatological disease. Baran & Dawber’s Diseases of the Nails and Their Management, 257–314.

Istiqomah, M. (2017). “Pengaruh Program Edukasi Dengan Metode Kelompok Terhadap Perilaku Perawatan Kaki Pada Penderita Diabetes Mellitus†Di Prolanis Binaan dr. Yunita. UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONOROGO.

Keliat, B. A. (n.d.). dkk.(2011). Keperawatan Kesehatan Jiwa Komunitas.

Notoatmodjo, S. (2003). Pendidikan dan Perilaku Kesehatan, Jakarta: PT. Rineka Cipta.

Nursalam, D. (2014). Manajemen Keperawatan" Aplikasi dalam Praktik Keperawatan Profesional. Salemba Medika.

Nursalam, N., & Efendi, F. (2008). Pendidikan Dalam Keperawatan Education in Nursing. Salemba Medika.

RI, K. (2020). Pedoman Kesiapsiagaan Menghadapi Corona virus Disease (COVID-19). Direkorat Jenderal Pencegahan Dan Pengendalian Penyakit.

Ronny, P. H. (2007). Ilmu penyakit kulit dan kelamin. Bagian Ilmu Penyakit Kulit Dan Kelamin FKUI. Jakarta.

Siregar, R. S. (2006). Saripati Penyakit Kulit Edisi 2. Jakarta: Penerbit Buku Kedokteran EGC.

Soemirat, J. (2011). Kesehatan Lingkungan. Yogyakarta. Gajah Mada University Press.

Wulandari, T. S., Anisah, R. L., Fitriana, N. G., & Purnamasari, I. (2020). Pengaruh Pendidikan Kesehatan Dengan Media Leaflet Untuk Meningkatkan Pengetahuan Dan Perilaku Dalam Upaya Menerapkan Protokol Kesehatan Pada Pedagang Di Car Free Day Temanggung. Jurnal Ilmiah Kesehatan, 10(2), 6–15.

Yasmadi. (2002). Modernisasi pesantren: kritikan Nurcholish Madjid terhadap pendidikan Islam tradisional. Ciputat Press.

Published

2021-08-21
Abstract viewed = 366 times