PENERAPAN MEDIA LAGU UNTUK MEMUDAHKAN SISWA BELAJAR BAHASA INGGRIS DI SDN 16 BERMANI ILIR

Penulis

  • Bella Permata Ayu Univeraitas Muhammadiyah Bengkulu
  • Ivan Achmad Universitas Muhammadiyah Bengkulu

DOI:

https://doi.org/10.36085/jimakukerta.v2i2.3724

Abstrak

Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah Bengkulu merupakan wadah yang tepat bagi mahasiswa untuk menerapkan segala kemampuan dan wawasan yang sudah didapat di bangku perkuliahan. Kegiatan KKN memiliki beberapa bidang kegiatan yaitu Keilmuan, Keagamaan, Tematik dan Non tematik. Ketika memilih program kerja KKN bidang keilmuan maka penulis memilih salah satu program kerjanya adalah bimbingan belajar Bahasa Inggris. Ini dilakukan selama 13 kali pertemuan di SD N 16 Bermani Ilir, Desa Sosokan Cinta Mandi yang diikuti oleh 15 orang anak. Dikarenan rendahnya kemampuan anak dalam berbahasa Inggris, tidak adanya tempat bimbingan belajar, dan juga tidak adanya guru yang mengajar. Oleh karena itu, mengakibatkan banyak anak-anak yang merasa kesulitan berbahasa Inggris, bahkan bisa dikategorikan tidak paham. Karena tingkat kesulitan yang tinggi itu pula, maka media lagu dipilih untuk memudahkan anak-anak memahami materi Bahasa Inggris. Melalui lagu anak akan tertarik dan merasa senang belajar. Dan hal lain dari lagu yang membuat anak mudah mengerti adalah nada dan irama lagu yang familiar, lirik yang sederhana serta mudah diingat, dan lagu anak an daerah yang menarik serta disenangi anak-anak. Hasilnya siswa benar-benar terbantu dengan penerapan media lagu saat bimbingan belajar dilakukan. Mereka akan senang dan antusias saat belajar. Sehingga tujuan dari bimbingan belajar bisa tercapai

Kata Kunci: lagu, media, bimbingan

Referensi

Slameto. 2010. Belajar dan faktor-faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: PT. Rineka Cipta.

Allen, Madelyn Burley. 1995. Listening The Forgotten Skill: A Self- Teaching Guide. Canada: John Wiley & Sons, Inc.

Nunan, D. (1997). Designing and Adapting Materials to Encourage Learner Autonomy. In P. Benson, & P. Voller (Eds.). Autonomy and Independence in Language Learning (pp. 192-203). London: Longman.

Diterbitkan

2022-09-09

Terbitan

Bagian

Edisi Mei Vol 2 No 2 2022
Abstrak viewed = 146 times