Penerapan Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation (GI) Untuk Meningkatkan Aktivitas Dan Hasil Belajar Siswa Dalam Pembelajaran Kimia Di SMA Negeri 7 Kota Bengkulu

Authors

  • Yulinarsyah Yulinarsyah SMAN 7 Kota Bengkulu

DOI:

https://doi.org/10.36085/bioeduscientific.v2i1.1488

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas guru dan siswa dan mengetahui hasil belajar  siswa dalam pembelajaran kimia siswa SMA Negeri 7 Kota Bengkulu. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam 3 siklus, setiap siklus terdiri dari 4 tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Tekhnik pengumpulan data menggunakan lembar observasi berguna untuk mengetahui aktivitas guru dan siswa pada proses belajar mengajar, sedangkan lembar tes bertujuan untuk mengetahui hasil belajar siswa. Pada siklus I diketahui nilai rata-rata aktivitas guru 19,5 (kriteria cukup) dan aktivitas siswa 18,5 (kriteria cukup). Pada siklus II nilai rata-rata aktivitas guru 21 (kriteria baik) dan aktivitas siswa 20 (kriteria  cukup). Pada siklus III nilai rata-rata aktivitas guru 25 (kriteria baik) dan aktivitas siswa 25 (kriteria baik). Nilai dari hasil belajar siswa pada siklus I rata-rata 48,94 dengan ketuntasan belajar 10,52% (belum tuntas), siklus II rata-rata 68,94 dengan ketuntasan belajar 42,10% (belum tuntas), dan siklus III rata-rata 80,52 dengan ketuntasan belajar 86,84% (tuntas). Peningkatan aktivitas guru dan siswa, serta hasil belajar biologi siswa pada III menunjukan bahwa penerapan pembelajaran kooperatif tipe Group Investigation dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar kimia siswa SMA Negeri 7 Kota Bengkulu.

References

Istiqomah, Hendratto, S. Dan Bambang, S. 2010. Penggunaan Model Pembelajaran Group Investigation Untuk Menumbuhkan Sikap Ilmiah Smp Negri 1 Bulakamba Kabupaten Brebes. Inspirasi 42(1)

Mudyahardjo, R. 2012. Pengantar Pendidikan. PT raja grafindo persada. Jakarta.

Richvana, A, Dwiastuti, S. Dan Prayitno, B.A. 2012. Pengaruh Model Pembelajaran Group Investigation Terhadap Hasil Belajar Biologi Ditinjau Dari Tingkat Kreativitas Siswa Kelas X SMAN 2 Karanganyar. Pendidikan Biologi Volume 4(1): 1-14

Rusman. 2013. Model-model Pembelajaran. PT Raja Grafindo. Jakarta.

Sagala, S. 2008. Konsep dan Makna Pembelajaran. Alfabeta. Bandung.

Sanjaya, W. 2011.Perencanaan dan Desain Sistem Pembelajaran. Kencana Prenada Media Group. Jakarta.

Sudjana, N. 2009. Penelitian Hasil Proses

Belajar Mengajar. Remaja Rosdakarya. Bandung.

Downloads

Published

2021-03-24

Issue

Section

Articles
Abstract viewed = 96 times